Pages

topbella

Minggu, 27 November 2011

Follow Up Perdana Training Jurnalistik


suasana saat pemberian materi


            Yogyakarta: 27 November 2011 Humas KAMMI UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengadakan follow up perdana setelah training jurnalistik yang diadakan bulan Oktober lalu. Acara ini diadakan di selasar Convension Hall UIN Sunan Kalijaga, karena sifat acaranya yang out door para peserta dan narasumber duduk berlesehan menikmati sejuknya udara pagi saat itu. Follow ini merupakan rangkaian kegiatan yang bertujuan untuk menjadi wadah para civitas akademika UIN Sunan Kalijaga yang berminat dalam hal tulis menulis.


            Dalam follow up ini panitia menggunakan system angkatan, dan pada angkatan pertama berjumlah dua puluh tujuh orang dan telah menyepakati Forum Pena Profetik (FPP) sebagai nama perkumpulan para penulis muda ini. Angkatan pertama ini diketuai oleh Athiful Khoiri dari jurusan Psikologi angkatan 2011.

            Acara ini dibuka langsung oleh Fajar Fatmawati dari FLP (Forum Lingkar Pena, sekaligus narasumber dalam acara follow up perdana. Fajar fatmawati yang akrab disapa mba fatma ini memaparkan cara membuat cerita yang baik, khususnya cerita fiksi seperti cerpen dan cermin (cerita mini).”Menulis cerpen tentulah tak luput dari menentukan tema, tokoh, setting (waktu, temapat dan kondisi),alur (maju,mundur dan campuran), dan pesan dalam cerita tersebut” ujar mba Fatma yang masih menempuh pendidikannya di Fakultas Pertanian UGM

            Disela-sela mba Fatma menjelaskan rangkaian materi yang ia berikan, salah seorang peserta mengajukan pertanyaan bagaimana menulis tanpa menuliskan ide-ide yang ada dikepala tidak secara terperinci atau di-list terlebih dahulu, tetapi langsung menuliskan saja ide tersebut. “ Tidak masalah apabila kita langsung menulis ide kita dlam sebuah cerita tanpa mendaftar ide-ide pokok tersebut, asalkan tokoh dan setting tetap berada dipenulisan tersebut” papa mba Fatma

            Mba yang sangat murah senyum ini selalu membuat permainan disetiap poin  yang ia sampaikan, agar para peserta tidak jenuh dan secara tidak langsung peserta berlatih menuangkan ide-ide tulisannya dalam secarik kertas.
panitia dan peserta FTJ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan Jejak Anda ^^

About Me